Tuesday, February 2, 2016

Mengubah hasil rumus menjadi angka

Judulnya absurd banget yak, hahhahahha "mengubah hasil rumus menjadi angka" ini maksutnya bagaimana coba?.
begini, beberapa hari yang lalu saya ada tugas untuk stok opname bulanana, nah dasar penghitunganya adalah stok akhir bulan sebelumnya harus sama dengan stok awal bulan berikutnya, tambah pusing ya tong?
ok dah saya berikan gambarnya.


















ket
1. pada kolom "Stok Akhir" menggunakan rumus =C3+D3-E3
2."stok akhir" bulan januari harus sama dengan stok awal bulan februari.

jika kita langung blok cell F3-F10 dan mengopy, dan langsung pada kolom C14 kita paste kan, maka hasilnya ada error seperti gambat disamping, ini dikarenakan yang kita Paste kan bukan lah angka dari hasil penjumlahan, melainka rumusnya. ladalah, ini pasti ada misunderstading antara komputer dan usernya, hihihi

Berikut adalah cara yang benar jika ingin mengcopy hasil dari penjumlahan, bukan rumusnya,


















pertama copy seperti biasa kolom F3-F10, kemudian klik pada kolom C14,dan klik segitiga kecil di Menu Paste dan pilih paste values, maka yang tercopy nanti bukan rumus melainkan angka hasil rumus tersebut.

selamat mencoba,,,, semoga bermanfaat..

RUMUS MENGHITUNG RATIO

kemarin akhir Januri 2016, manager berkunjung ke kantor cabang, dan meskipun jabatanya adalah manager naun pelitnya minta ampun,,,hahhaha,,, masa beli pulsa 25 ribu duitnya cuma 20 ribu, hadew,,, ampun dah. sudah segitu dulu curhatnya, kita kembali ke kandang ayam. Rumus Menghitug Rasio sebenernya saya benar benar baru dalam menggunakan Ms Excel, namun karena tuntutan pekerjaan jadi ya harus sering sering tanya ke simbah Google. Berikut Syntax menghitung Rasio. =Numb1/GCD(numb1,numb2)&":"&numb2/GDC(numb1,numb2) itu sintaxya,, tapi kalau tidak pake gambar susah juga menangkapnya. ok here is the pict













FYI,
GCD adalah Greates Common Divisor, atau dalam bahasa Indonesianya adalah Kelipatan Persekutuan Terbesar.
jadi pada stok rasio tersebut adalah misalnya pada kolom D5, "dari 4 buah hanya mampu menjual 1 buah." ini tidak eefektif  dikarenakan dalam perusahaan tempat saya bekeja Rasio stok normal adalah 1:3.

Demikian yang dapat saya bagikan untuk hari ini, sampai jumpa dilain kesempatan, semoga yang sedikit ini bisa menambah ilmu bagi kita semua, amin,,,

Ciau

Sunday, January 24, 2016

Vlookup Excel

Selamat malam pembaca yang budiman, terima kasih sudah kesasar di Blog ini, hihihihih, semoga anda bukan satu-satunya yang tersesat dan tak tau jalan pulan di blog ini, *evilSmile..
Ok, kali ini saya akan berbagi mengenai fungsi Vlookup pada Ms Excel.
Vlookup adalah fungsi dimana Ms Excel akan menyajikan data yang kita cari dengan mecocokkan pada data base yang sudah kita buat. Bingung yak? Sama saya juga bingung, hihihih give me a minute, saya akan coba mencarikan definisi dari Vlookup supaya ada tidak tersesat.
Menurut salah satu Blogger Indonesia, Vlookup adalah “Fungsi Excel yang digunakan untuk mencari dan mengambil data dari suatu table referensi berdasarkan nilai tertentu.”
Sintax
=Vlookup(lookup_value;table_aray,index_num;’[range_lookup)
Keteranga
Lookup_value   :Nilai yang akan dicari
Table_array        :Tabel data base yang ingin di cari datanya
Col_index_num                : Nomor pada table_array yang ingin dicari datanya
Range_lookup   : pilihan untuk menentukan nilai yang sama persis atau yang mendekati
                                True (1) untuk mencari nilai yang mendekati
                                False (2) untuk mencari nilai yang sama persis
Berikut contohnya












seperti itulah kira-kira penggunaan Vlookup. silahkan dicoba dan dikembangkan sendiri dengan menggabungkan vlookup dengan fungsi-fungsi dari Ms Excel yang lain.

Terima kasih

PREDIKSI TOGEL DENGAN EXCEL

Jika ada orang yang mengaku bisa memprediksi nomer togel dengan jitu, maka jangan percaya, jika ada orang berpendidikan ahli matematika atau apalah yang mengaku bisa menghack rumus togel maka jangan percaya.

Nomer togel diambil secara acak, jadi tidak mungkin untuk bisa diketahui atau diprediksi sebelumnya.

Fungsi Excel yang akan saya posting ini sebenarnya tidak menjamin 100% nomer yang dihasilkan akan keluar, namun hanya akan memberikan nomer acak yang jika menurut anda "Lucky Number" maka silahkan dibeli. namun semua resiko ada ditangan anda sendiri.

Berikut rumus random nomer.
ID
2D
3D
4D
=RANDBETWEEN(0,9)
=RANDBETWEEN(0,9)
=RANDBETWEEN(0,90)
=RANDBETWEEN(1,9)

Pada Kolom ID ada perintah RANDBETWEEN(0,9), ini berarti anda menyuruh MS Excel untuk mengacak nomer dari 0-9, begitupun untu kolo 2D, 3D, sedangkan untuk 4D dari range 1-9, untuk mengacak lagi, silahkan tekan F9 pada keyboard anda.

Jika anda mempunyai analisa misalnya setelah melihat history nomer togel yang keluar, pada angka pada 1D JARANG DIATAS ANGKA 8, makan anda bisa memberikan batasan randbetween(0,8) dan sebagainya.

Demikian untuk randbetween.

Memisahkan angka-angka dalam kolom

Ms Excel memang sangat membantu, bahkan untuk memisahkan angka-angka atau huruf-huruf dari satu kolom pun bisa.

untuk pekerjaan tersebut, kita bisa menggunakan Fungsi LEFT, MID, dan RIGHT.

Syntax
ketik =LEFT(text, Num_Chars) untuk memilih data dari kiri
=MID(Text,Start_Num,Chars) untuk memilih data ditengah
=Right(Text, Num_Chars) untuk memilih data di pinggir.

SEPERTI INI
A
A
B
C
1
INDONESIA
=LEFT(B1,2)
HASILNYA “IN”
2
INDONESIA
=LEFT(B1,4)
HASILYA “INDO”
3
INDONESIA
=MID(B1,4,3)
HASILNYA “ONE”
4
INDONESIA
=MID(B1,3,4)
HASILNYA “DONE”
5
INDONESIA
=RIGHT(B1,4)
HASILNYA “ESIA”
6
INDONESIA
=RIGHT(B1,3)
HASILNYA “SIA”

Seperi titulah fungsi dari LEFT,MID,dan RIGHT.


Saturday, January 23, 2016

Copy Paste data dari internet ke Excel

Pelajaran ini saya dapat ketika di minta teman saya untuk mendata pengeluaran nomer togel dari tahun 2015.
data yang dapat dari internet hanya list pengeluaran tidak dalam bentuk file ms excel.

Pertama saya mencoba dengan memasukan satu persatu kedalam Ms Excel, dan seperti yang saya prediksi, setelah mendapatkan 25 data saya lelah, ngantuk, malas, Dll.

Setelah saya mengoogling mencari data yang sudah ditulis dalam format excel yang bisa didownload hasilnya NIHIL. jadi saya mencoba cari cara menjalankan tugas saya itu dan ilmu itupun saya dapatkan.

Berikut langkah-langkahnya.
Untuk belajar data bisa didapat di http://togel.work/sgp.html.
1. Copy data yang diinginkan kemudian Paste di Notepad.
2.Simpan dengan format Plain Text. seperti gambar berikut.

 Pada kolom Save as type biarkan saja jangan dirubah sehingga nanti Extension filenya "Txt"








3. Buka Ms Excel, pada DATA tab, klik Get External Data, dan pilih From Text.

Setelah itu pilihlah data yang tadi disimpan dalam format "Txt".







4. Klik Next pada gambar di bawah ini sampai pada tahap kedua.











5
pada tahap ini format dari Cell bisa dipilih, untuk data seperti yang saya punya, dikarenakan pada data togel ada kalanya nomer diawali dengan angka NOL, sehingga jika format Cell general maka angka NOL diawal akan hilang, jadi lebih baik format Cell adalah Text.





6. setelah di tentukan Format pada setiap kolom silahkan klik Finish.
7.setelah anda Klik Finish, maka anda akan diminta menentukan dimana data tersebut akan di masukan, karena data kita ada 5 kolom, bloklah 5 kolom untuk memasukan data tersebut dan whoala....
data sudah siap untuk diolah.

Fungi IF Excel

Fungsi IF digunakan untuk menampilkan data dengan memasukan satu kriteria atau lebih.

Sytax
IF(logical_test, value_if_true, [value_if_false])

Logical_test adalah sebuah kondisi yang ingin dicari.
Value_if_true adalah hasil pencarian jika kriteria yang disediakan terpenuhi
Value_if_false adalah hasil pencarian jika kriteria yang disediakan TIDAK terpenuhi

Misalnya begini
=if(isi dompet<10000,"Ngenes","agak ngenes")

Saya kurang ahli dalam menjelaskan, mungkin  dengan gambar akan bisa lebih mudah dipahami.








Jika Cell B4 diisi dengan 500000 maka pada Cell C4 akan tertulis BAHAGIA, sebaliknya, jika di Cell B4 diisi dengan 500 maka hasil pada Cell C4 akan tertulis NGENES.

jadi bisa dikatakan dalam bahasa verbal
"Jika isi dompet kurang dari 100,000 itu berarti kondisiku Ngenes, jika isi dompet lebih dari 100,000 itu berarti kondisiku Bahagia.

Demikianlah fungsi IF pada Excel.